Share this
Rapikan Rambut Alis dengan Menggunakan Sisir Alis atau Spoolie Brush
Instagram@cutnaisaa
Hal pertama yang wajib kalian lakukan adalah dengan merapikan rambut-rambut alis dengan menggunakan sisir alis atau spoolie brush. Rambut-rambut alis disisir searah, menuju ke alis bagian ujung luar. Menyisir alis ini digunakan untuk merapikan alis agar lebih mudah untuk dibingkai atau dibentuk.
Tentukan Titik Lengkungan Sesuai dengan Bentuk Wajah
Instagram@diniyaan
Setelah alis tersisir rapi, langkah selanjutnya adalah menentukan titik lengkungan alis sesuai dengan bentuk wajah. Titik lengkungan dapat dimulai dari membuat frame alis dengan garis halus mulai dari pangkal alis hingga ujung alis. Dapat dilakukan juga dilakukan dengan cara menggunakan pinset dan pensil alis yang digunakan untuk awal mula alis yang diukur dari sebelah cuping hidung yang titik ujungnya disejajarkan dengan alis. Lalu titik tertinggi lengkung alis didapatkan dari pengukuran yang diarahkan ke luar hidung yang disematkan pada titik bagian ujungnya. Dan untuk titik akhir alis dapat diukur dari pangkal alis.
Gunakan Pensil Alis yang Sesuai dengan Tipe Alis
Kini banyak produk pensil alis yang dikeluarkan oleh brand-brand komestik. Bentuk pensil alispun bermacam-macam, begitupun dengan shade warnanya. Oleh karena itu, perlu kalian kenali bentuk wajah dan warna rambut asli alis. Hal ini digunakan agar pada saat pemilihan pensil alis yang akan digunakan dapat lebih cocok dan terlihat lebih natural. Penggambaran alis yang lebih on point dapat menggunakan eyebrow pomade yang menghasilkan pigmentasi warna lebih intens. Namun untuk alis yang tebal agar lebih terlihat natural, dapat menggunakan eyebrow mascara yang dapat membuat alis lebih terlihat rapi.
Menutupi Bulu Alis Bagian Luar dengan Penggunaan Foundation
Instagram@pitiwoktv
Rambut alis yang tumbuh dibagian luar garis alis atau menyebar dibagian sisinya sangat mengganggu dan membuat tampilan alis terlihat berantakan. Oleh karena itu, agar terlihat lebih rapi rambut alis yang tumbuh di bagian luar dapat ditutupi dengan menggunakan foundation. Gunakan foundation yang sesuai dengan warna kulit wajah kalian. Aplikasikan foundation dengan lebih ditekan-tekan agar foundation dapat menyatu dengan sempurna.
Beri Gradasi Warna Soft pada Bagian dalam Alis
Instagram@sellaalidruss
Setelah alis terbingkai dengan sempurna, isi bagian dalam alis dengan menggunakan eyebrow powder pada bagian alis yang kosong yang mengikuti bingkai alis yang sudah dibuat. Penggunaan eyebrow powder juga dapat membuat warnanya lebih pekat. Setelah alis terisi penuh ratakan warnanya dengan menggunakan sikat alis agar terlihat lebih natural. Bagian depan alis juga dapat di gradasi agar hasilnya terlihat lebih soft dan natural.
Set Concealer pada Bagian Bawah Alis
Instagram@siviazizah
Untuk alis yang tanpa cukur, tahapan terakhir agar terlihat lebih rapi dapat dilakukan dengan menggunakan concealer. Rambut alis yang menyebar, apabila masih terlihat setelah penggunaan foundation, dapat ditutupi kembali dengan concealer. Concealer juga dapat mempertegas garis alis dan merapikan alis dengan sempurna. Baurkan concealer cukup dengan menggunakan tangan agar lebih mudah untuk disesuaikan.
Nah itulah beberapa CARA GAMBAR ALIS UNTUK PEMULA PAKAI PENSIL ALIS TANPA CUKUR ! GAMPANG. Ternyata begitu mudah ya sahabat Annisa? Kalian dapat mengaplikasikannya untuk makeup sehari-hari, karena dengan tips diatas tampilan makeup kalian tetap terlihat lebih natural. Selamat mencoba. Tetap semangat dan selalu jaga kesehatan 🙂
Penulis : Arysca
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber
Buat kamu yang sedang mencari kosmetik lengkap dan murah (grosir dan ecer), kamu bisa datang ke TOKO CANTIK Pagotan, Madiun, atau follow Instagram @tokocantikmadiun. Banyak varian kosmetik yang dijual seperti wardah, emina, viva, vaseline, implora, mustika ratu, ponds, garnier, sariayu, madame gie, hanasui, dll. TOKO CANTIK sudah populer sebagai penjual kosmetik/suplier lengkap di Madiun.
Info lebih lanjut dan pemesanan hubungi whatsapp 085792178363