Share this
Annisadaily.com — Halo sahabat annisa, masih bingung ingin tampil cantik di pesta pernikahan teman, saudara atau keluarga kamu? Hampir semua perempuan ingin tampil cantik ketika menghadiri sebuah resepsi atau pesta pernikahan. Nah ternyata tampil cantik tidak hanya ditunjang dari busana yang dikenakan, namun dengan make up flawless atau simpel, aura cantik kamu akan semakin terlihat lho.
Nah bagi sahabat annisa yang ingin tampil cantik dan menawan saat pergi ke pesta pernikahan, yuk intip inspirasi make up simpel dibawah ini.
Inspirasi make up syar’i simpel
Via ig : @assifaanwar
Menggunakan make up memang menjadi salah satu cara perempuan untuk tampil mempercantik diri. Bagi kamu yang suka makeup sederhana namu terkesan menawan, kamu bisa mengaplikasikan make up tanpa bulu mata dan tanpa cukur alis. Kombinasikan dengan foundation dengan warna shade satu tingkat lebih cerah dari kulit asli. Kemudian pilih warna eyeshadow dengan warna natural seperti peach atau coklat. Gunakan maskara waterproof agar tampilannya tidak menggumpal dan membuat bulu matamu terlihat lentik.
Inspirasi make up natural flawless
Yang pertama kamu pakai untuk make up natural flawless adalah base make up. Selain untuk melembabkan kulit, juga melindungi agar butiran foundation tidak masuk ke pori-pori. Lanjutkan dengan aplikasi foundation dengan SPF 15 agar riasan terlihat menawan.
Tips makeup flawless adalah dengan mengaplikasikan warna eyeshadow berwarna netral seperti pink, peach, kombinasikan warna blush on dengan warna senada ya. Sahabat juga bisa melakukan ombre pada bibir dengan liptint ala korea.
Inspirasi make up natural yang menawan
Via ig : @dandelionmua
Selalu tampil menawan di setiap acara pesta pernikahan dengan makeup yang simpel namun tetap memikat. Kalau kamu bingung mencari referensi makeup natural, sahabat bisa meniru gaya kakak cantik yang satu ini. Dengan mengaplikasikan warna soft pink membuat kesan yang natural dan menawan. Aplikasikan bulu mata palsu yang tidak terlalu tebal ya. Untuk bibir, warna rose pink gloss akan melengkapi gaya make up naturalmu.
Inspirasi make up korean look
Via ig : @dandelionmua
Gaya makeup natural ala korean look memang sedang menjadi trend dan banyak digemari. Kamu bisa mengaplikasikan warna coklat muda tipis-tipis di dikelopak mata atas dan bawah. Kemudian bubuhkan blush on agar terlihat lebih merona. Sedangkan pada bibir kamu bisa melakukan ombre agar terlihat semakin menggemaskan.
Inspirasi make up natural dengan hijab pashmina menggunakan anting
Via ig : @dandelionmua
Style hijab pashmina polos yang dipadukan dengan anting cocok bagi kamu untuk menghadiri pesta pernikahan sahabat kamu. Anting jinju hopps earings ini membuatmu tampil lebih feminim dan elegan.
Kamu bisa mengkombinasikan dengan pengaplikasikan make natural look ala korea. Untuk sentuhan terakhir tambahkan highlighter pada pipi atau boost serum untuk memberikan efek yang bercahaya.
Inspirasi make up natural dengan hijab pashmina menggunakan anting
Via ig : @dandelionmua
Bagi kamu yang suka tampilan makeup yang natural namun juga soft, kamu bisa mengintip gaya make up kakak cantik ini. Tampil cantik dengan warna lipstik berwarna nude orange glossy dan dengan warna eyeshadow coklat selaras dengan konsep busana yang dikenakan.
Via ig : @dandelionmua
Makeup simpel yang terakhir mengaplikasikan warna nude dengan riasan mata dengan warna eyeshadow yang selaras. Untuk makeup, kamu cukup membuat alis yang rapi dengan bulu mata yang lentik. Gaya makeup dengan sentuhan warna nude selain simpel cocok digunakan untuk make up daily, bisa digunakan kemana pun sahabat annisa pergi.
Nah itulah beberapa ide make up simpel untuk menghadiri pesta pernikahan yang bisa kamu tiru. Dari ke tujuh makeup diatas, manakah yang paling kamu suka? Semoga artikel diatas bisa menjadi referensi dan bermanfaat bagi sahabat annisa.
Penulis : Hafsah
Editor : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber